Prinsip berpegang teguh


Menurut saya berpegang teguh itu adalah suatu sifat yang memegang suatu janji atau hal yang harus di pertahankan . Contohnya adalah berpegang teguh terhadap agama , berpegang teguh kepada diri sendiri , berpegang teguh kepada keluarga . Itulah salah satu dari beberapa contoh yang ada . Memang berpegang teguh itu susah atau berat karena belum memiliki niat yang kuat untuk mempertahankan prinsipnya seseorang.
Contoh yang pertama adalah berpegang teguh kepada agama , dimana memiliki artian yaitu memegang teguh ayat-ayat suci alquran, memegang teguh kepada hadist, memegang teguh kepada sunah rasullah saw . Berpegang teguh kepada al-quran yaitu memahami isi alquran dan melaksanakan apa yang ada di dalam alquran tersebut karena kita orang islam maka kita harus memahami al quran . Berpegang teguh kepada hadist adalah memahami apa yang telah di tuliskan di dalam hadist berupa bersifat baik dan menjauhi larangannya . Berpegang teguh kepada sunah rasullah saw yaitu mengikuti sabda rasul berupa sifat rendah hati , bersabar . Contohnya dari pengalaman saya yaitu berpegang teguh kepada agama yaitu berusaha menjaga amanat dari alquran , dan menyoba melaksanakan yang ada di dalam alquran . Saya percaya bahwa agama selalu membuat saya menjadi orang yang selalu bersabar dan selalu tawakal kepada allah swt . contohnya berpuasa dimana kita menahan lapar dan haus dalam sehari . Ini membuat kita menjadi orang yang sabar dan membuat badan kita menjadi sehat . Hubungannya yaitu dari pengalaman saya adalah saya percaya dengan agama saya maka dari itu saya harus berpegang teguh kepada agama saya yaitu agama islam .
Berpegang teguh kepada diri sendiri yaitu percaya kepada diri sendiri untuk bisa melakukan hal yang baik dan menjauhi yang buruk dari prinsip ini saya bisa mengartikan bahwa jika kita percaya dengan suatu hal yang sudah terbukti khasiatnya atau hasilnya maka kita akan berpegang teguh kepada prinsip itu sendiri . Contohnya yaitu saya berusaha merubah hidup saya yang malas-malasan menjadi anak yang berusaha rajin dengan membantu orang tua saya berjualan gorengan , karena saya yakin bahwa prinsip bermalas-malasan akan membuat saya rugi dimasa depan . Maka dari itu prinsip ini saya akan pengang teguh sampe tua nanti .
Berpegang teguh kepada keluarga yaitu berusaha menjadi yang lebih baik dan mengerti keadaan orang tua dalam hal apapun . Karena orang tua kita telah merawat kita dari kecil maka kita harus membahagiakannya . Prinsip saya adalah membahagiakan mereka jika saja saya sudah sukses nanti saya niat untuk menaikkan haji ke dua orang tua saya . Dengan prinsip ini kita bisa mengambil pelajaran bahwa kita harus percaya dan berpegang teguh kepada pendirian kita . Dengan demikian kita bisa mewujudkannya dari sekarang sampai nanti dimasa depan kita . Percayalah bahwa orang yang berpegang teguh akan sukses suatu hari nanti

0 komentar:

Posting Komentar

 

Serba Ada © 2011 Design by Best Blogger Templates | Sponsored by HD Wallpapers